RSU PKU Muhammadiyah Bantul

RSU PKU Muhammadiyah Bantul

Direktur Rumah Sakit dr. Widiyanto Danang Prabowo, MPH
Pemilik dan Pengelola Rumah Sakit Organisasi Islam - Organisasi Islam
Akreditasi Status Tingkat Paripurna
Tahun Akreditasi 24/03/2017
# Kode RS: 3402031 # Jenis: RSU # Kelas: C
1077 Views
Lokasi Jl Jenderal Sudirman 124 Bantul, Bantul, DI Yogyakarta
Tinjauan Pada awal tahun 1966, tepatnya tanggal 09 Dzulqo’dah atau bertepatan dengan tanggl 01 Maret 1966 berdirilah sebuah Klinik dan Rumah Bersalin di kota Bantul yang diberi nama Klinik dan Rumah Bersalin PKU Muhammadiyah Bantul. Sebagai sebuah karya tokoh-tokoh Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah pada waktu itu. Seiring perjalanan waktu perkembangan klinik dan RB PKU Muhammadiyah Bantul semakin pesat ditandai adanya pengembangan pelayanan di bidang kesehatan anak baik sebagai upaya penyembuhan maupun pelayanan di bidang pertumbuhan dan perkembangan anak pada tahun 1984. Dan hal inilah yang menjadi dasar perubahan Rumah Bersalin menjadi Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak dengan Surat Keputusan Ijin Kanwil Depkes Propinsi DIY no 503/1009/PK/IV/1995 yang selanjutnya pada tahun 2001 berkembang menjadi RUMAH SAKIT UMUM PKU MUHAMMADIYAH BANTUL dengan diterbitkannya ijin operasional dari Dinas Kesehatan No : 445/4318/2001. Saat ini RSU PKU Muhammadiyah Bantul telah mendapatkan sertifikat ISO 9001 – 2008 untuk Pelayanan Kesehatan Standar Mutu Internasional.
0274-368238
pkubantul@gmail.com
http://www.pkubantul.com

Ulasan

Belum ada ulasan.