Pemilik dan Pengelola Rumah Sakit
Perusahaan - Perusahaan
Akreditasi Status
Belum Ditetapkan
Tahun Akreditasi
18/05/2018
# Kode RS: 1275931# Jenis: RSU# Kelas: C
1574 Views
LokasiJalan Marelan Raya No. 173A Kelurahan Tanah Enam Ratus Kecamatan Medan Marelan, Medan, Sumatera Utara
TinjauanRumah Sakit Umum Eshmun adalah Rumah Sakit swasta yang terletak di jalan Marelan Raya No.173A, Kelurahan Tanah Enam Ratus, Kecamatan Medan Marelan, Kotamadya Medan Sumatera Utara. RSU Eshmun didirikan pada tahun 2017.
Falsafah dan ideologi RSU Eshmun adalah Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 beserta Amandemennya.
Tujuan di dirikannya RSU Eshmun adalah untuk mengembangkan suatu rumah sakit yang bermutu dan professional yang dapat melayani seluruh lapisan masyarakat tanpa memandang suku, agama, ras dan golongan.Selain itu RSU Eshmun juga bertujuan untuk membantu program pemerintah untuk memperluas dan meningkatkan kesehatan masyarakat.
Nilai-nilai yang mendasari pendirian RSU Eshmun adalah: kebersamaan, keadilan, kejujuran, integritas, tanggung jawab, rajin, melayani, dan focus pada mutu. Walaupun RSU Eshmun merupakan rumah sakit swasta yang profit-oriented, namun fungsi-fungsi social tetap menjadi perhatian bagi pemilik dan pengelola rumah sakit.